Halal Bi Halal IKPM Gontor Majalengka di Pesantren Al Nahda

Majalengka – Merdekanusantara.com,- Dalam rangka mempererat silaturahmi, IKPM Gontor Majalengka menggelar Halal Bi Halal yang dilaksanakan di Pesantren Al Nahda Patuanan, Majalengka, Jawa Barat, Kamis (02/05/2024).

Agenda Halal Bi Halal ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahun, pada tahun ini bertempat di Pondok Pesantren Al Nahda, pesantren yang tergabung dalam Forum Pesantren Alumni Gontor (FPAG).

Read More

Dalam sambutannya Ketua IKPM Gontor Majalengka Galih Arum, A.Md memaparkan bahwa agenda ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi antar alumni Gontor serta pondok alumni Gontor, selain itu juga kita dapat saling mengenal satu dengan lainnya sehingga keakraban dan komunikasi terus terjalin.

“Dengan berkumpul disini kita dapat bertukar fikiran, berbagi informasi, bernostalgia antar marhalah dan teman-teman yang dulu bertemu ketika mondok di Gontor,” ujar alumni Gontor 2006 ini.

Lebih lanjut, Galih berharap dengan seringnya kita berkumpul khususnya para pengasuh pondok yang ada di Majalengka, agar saling mendukung satu dengan lainnya, sehingga kita semua dapat mewujudkan cita-cita Trimurti dengan berdirinya 1000 Gontor.

Ditempat yang sama, Pengasuh Pondok Pesantren Al Nahda Ustadz Nana Cahana, M.Si menyampaikan bahwa pondok ini mulai beroperasi pada bulan Januari 2023, hal ini dapat terwujud atas karunia Allah ta’ala berkat dukungan para masyayikh serta alumni Gontor di Majalengka.

“Terimakasih kami ucapkan kepada pembina dan pengurus IKPM yang telah memilih pondok kami, sebagai tempat diadakannya Halal Bi Halal tahun ini, alhamdulillah, mohon doa dan dukungan kepada seluruh alumni, agar pondok ini dapat berkembang dan bermanfaat bagi umat”, ungkapnya.

Hadir dalam acara ini para pembina, pengurus IKPM Gontor, Kiai Pondok alumni Gontor Majalengka dan simpatisan Gontor. Acara dilanjutkan dengan Shalat Ashar berjamaah, ramah tamah dan foto bersama. (red)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *