Harapan Sekdiskominfo Jalin Hubungan Baik Terus Dengan PWI Kota Depok

Merdekanusantara.com,Depok – Sekretaris Dinas Komunikasi dan Informatika (Sekdiskominfo) Kota Depok, Muhammad Fahmi saat melepas rombongan Pengurus PWI Kota Depok yang akan dilantik, di Bandung Jawa Barat, Rabu (26/06/2024).

Fahmi mengatakan, banyak hal yang telah dilakukan oleh teman-teman wartawan yang tergabung dalam organisasi besar yang memang diakui oleh pemerintah, mereka adalah wartawan (PWI) Persatuan Wartawan Indonesia Kota Depok.
Di bawah kepemimpinan Rusdy Nurdiansyah sejak tiga tahun silam. Menurutnya, hal tersebut merupakan suatu langkah yang baik.

“Ini merupakan jabatan periode kedua yang dipercayakan oleh teman-teman wartawan untuk dipimpin kembali oleh Rusdy Nurdiansyah, serta teman-teman wartawan berharap bang Rusdy dapat membimbing, mengayomi seluruh anggotanya dengan tidak membeda-bedakan, serta tidak Pilih kasih terhadap seluruh anggotanya, harus dapat berlaku adil serta bijaksana dalam bersikap.
Kami bangga dengan bang Rusdy, sapaan Ketua PWI Kota Depok, sudah terbukti nyata banyak hal yang telah dilakukan, dan kami berikan apresiasi yang luar biasa untuk Ketua Terpihil,” Ujar Fahmi. sapaan Sekdiskominfo Kota Depok.

Usai Pengurus PWI Kota Depok dilantik, Fahmi berharap sinergitas antar Diskominfo dengan teman-teman anggota PWI Kota Depok dapat terus terjalin dengan baik.

Fahmi juga mengatakan, hubungan antara pemerintah dan wartawan sangat perlu dijalin. Karena wartawan lah yang memberikan Informasi keterbukaan kepada Publik, sehingga pemerintah itu seharusnya sangat membutuhkan kehadiran media massa untuk mensosialisasikan berbagai program yang telah dirancang, dan siap untuk dikembangkan untuk kemajuan SDM.

“Media massa juga merupakan mitra kerja bagi pemerintah, sekaligus alat kontrol sosial terhadap kebijakan yang telah diberikan oleh pemerintah,” katanya.

“InsyaAllah setelah ini kita langsung lanjutkan kembali kerja sama yang sudah lama terjalin dengan baik.
Kita akan rancang strategi dan menyusun program kegiatan untuk ke depannya, membawa Kota Depok Lebih Maju dan Sejahtera,” Harap Fahmi.

(Hanny)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *