Perumdam Tirta Wijaya Cilacap Pasok Air Bersih Selama Pencarian Korban Tanah Longsor Majenang

MERDEKANUSANTARA.COM, CILACAP – Selama proses pencarian korban bencana tanah longsor di Desa Cibeunying Kecamatan Majenang, kebutuhan air bersih bagi Tim SAR gabungan maupun warga terdampak bencana dicukupi oleh Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Wijaya Cilacap.

Direktur Utama (Dirut) Perumdam Tirta Wijaya Cilacap, Endar Budi Sasongo menyebutkan, atas peritah Bupati Cilacap Syamsul Aulia Rahman, Perumdam agar turut serta dalam mendukung proses pencarian korban tanah longsor agar mereka bisa terpenuhi kebutuhan air bersih, kata Endar, (21/11).

Read More

“Pasokan air bersih dari Perumdam Tirta Wijaya melibatkan kantor cabang Majenan dan unit produksi Cilumuh, dengan menggunakan truck tanki yang aktif memasok air bersih di beberapa titik, ada juga yang di stok dengan menggunakan Torn, ” jels Endar.

Pendistribusian Air Bersih Oleh Petugas Dari Perumdam Tirta Wijaya Cilacap

Pihak Perumdm Tirta Wijaya, akan tetap memasok kebutuhan air bersih sampai proses evakuasi korban selesai, sementara untuk pasokan air bersih di area tenda pengungsian yang berada di lapangan Wijayakusuma, Perumdam menggunakan sambunag SR yang langsung bis dialirkan ke tempat penampunahn, dan MCK.

Dismping memberikan bantuan air bersih di lokasi bencana tanah longsor, Perumdam juga memasuk bantuan air bersih yang terkena bencana banjir, yang ada di sebagian Desa Pahonjeang Kecamatan Majenang, dan di Desa Sidamulya Kecamatan Wanareja.

“Kami pastikan kebutuhan air bersih yang sangat dibutuhkn oleh oara korban bencana, akan terpenuhi, dan pengiriman air bersih sudah terjadwal, sementara petugas kami di lapangan selalu mengecek ke beberapa tempat penampungan air bersih yang ada di tempat terjadinya bencana” , pungkas Endar. (Juna)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *